Babinsa Desa Tamansari Sambang Warga Desa Binaan

    Babinsa Desa Tamansari Sambang Warga Desa Binaan
    Guna selalu menjaga Kamtibmas di Desa binaan, Babinsa Desa Tamansari Koramil 12/Mranggen Sertu Subur melaksanakan silaturahmi dengan masyarakat desa binaan dalam rangka memberikan rasa aman serta mewujudkan tertib sosial di Desa Tamansari Kecamatan Mranggen Kabupaten Demak

    DEMAK - Guna selalu menjaga Kamtibmas di Desa binaan, Babinsa Desa Tamansari Koramil 12/Mranggen Sertu Subur melaksanakan silaturahmi dengan masyarakat desa binaan dalam rangka memberikan rasa aman serta mewujudkan tertib sosial di Desa Tamansari Kecamatan Mranggen Kabupaten Demak, Selasa (02/01/24).

    Dalam kegiatan sambang, Babinsa Desa Tamansari menyampaikan pesan – pesan kamtibmas dan situasi musim hujan yang sudah tiba untuk memperhatikan aliran irigasi.

    Kegiatan sambang ke warga desa binaan yang rutin dilaksanakan ini selain bersilaturahmi, juga sebagai upaya mendekatkan diri dengan warga binaannya.

    Danramil 12/Mranggen Kapten Inf Tulodo mengatakan, Babinsa selain melaksanakan kegiatan sambang juga memberikan beberapa pesan kamtibmas dan antisipasi situasi cuaca musim hujan kepada warga binaannya.

    “Sehingga diharapkan masyarakat (warga binaannya) ikut terlibat dalam menjaga keamanan dan ketertiban didesanya sendiri, dengan demikian akan tercipta situasi yang kondusif di lingkungan tempat tinggalnya, ” katanya Danramil. (Pendim0716).

    demak
    Muhammad Makruf

    Muhammad Makruf

    Artikel Sebelumnya

    Menjalin Keakraban, Babinsa Lakukan Komsos...

    Artikel Berikutnya

    Hadapi Bencana Alam, Dandim Demak Ajak Semua...

    Berita terkait